Layak kah Pemkab Pelalawan menambah Mobil Dinas

Daerah, Terbaru506 Dilihat
Mobil Dinas Baru jenis Inova yang dibeli pemkab kuansing

Pelalawan, WajahPublik.com -Sedikitnya, sepuluh mobil kembali akan dibeli Pemerintah Daerah Kabupaten Pelalawan tahun anggaran 2024 ini, untuk dijadikan kendaraan jabatan dan operasional.

Tiga unit mobil Toyota Innova terbaru sudah didatangkan Bagian Umum Sekretariat Daerah Kabupaten Pelalawan. Mobil-mobil ini diperuntukan 3 orang asisten. Padahal ketiga Asisten Setdakab ini masih memiliki mobil dinas Honda CR-V yang kelihatannya masih sangat layak.

Ketiga mobil dinas yang selama ini digunakan para Asisten itu, adalah mobil dinas CR-V dengan plat BM 10 C, BM 11 C dan BM 12 C. Belum diketahui, apakah mobil dinas para Asisten ini diganti atau malah menambah mobil dinas.

Penjabat Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Pelalawan H. Abdul Karim memilih tidak menjawab konfirmasi yang disampaikan. Sejak pekan lalu, konfirmasi disampaikan ke Sekda Abdul Karim.

Untuk membeli ketiga Mobil Dinas baru untuk 3 orang asisten ini, Pemkab Pelalawan menganggarkan Rp 1,4 Milyar lebih.

Selain pembelian 3 mobil dinas baru di Setdakab ini, Pemkab Pelalawan juga menganggarkan pembelian mobil dinas operasional yang penganggarannya di Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) Kabupaten Pelalawan.

Di BPKAD ini terdapat 2 item anggaran pembelian mobil dinas baru. Pengadaan mobil dinas operasional atau lapangan dengan anggaran Rp 2,084 Milyar dan belanja modal kendaraan bermotor penumpang sebesar Rp 2,040.

Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah Kabupaten Pelalawan Devitson membenarkan kegiatan pengadaan mobil tersebut. “Sudah kita laksanakan, tapi mobil itu bukan untuk dinas kami, untuk dinas lain. Sudah kita beli dan sudah kita berikan ke dinas yang bersangkutan,”

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *